Thursday, November 20, 2014

HATI HATI DENGAN BIBIT KELAPA SAWIT PALSU YANG BANYAK BEREDAR DI NEGERI KITA !!

HATI HATI DENGAN BIBIT KELAPA SAWIT PALSU YANG BANYAK BEREDAR DI NEGERI KITA !! Rupanya yang namanya pemalsuan itu bukan hanya pada,uang palsu,obat palsu,ternak palsu,namun juga tanaman palsu , untuk di Kaltim khususnya sejak tahun2008,yang lalu hingga sekarang sedang giat giatnya memerangi yang namanya''bibit sawit palsu''.

Mengapa sulit diberantas jaringan pengedar bibit sawit palsu ini,karena identifikasinya cukup sulit untuk mengenali bibit sawit palsu atau bukan palsu,sehingga walaupun didepan hidung ''petugas''membawa bibit sawit palsu ini aman aman saja,terkecuali dilakukan penelitian oleh petugas perkebunan yang memang di bidangnya, baru dapat diketahui kalau bibit tersebut adalah bibit kelapa sawit palsu,untuk mengelabui para petani atau konsumen para pemalsu ini juga menggunakan semacam ''polybag''yang professional sehingga seolah-olah adalah bibit sawit unggulan.

Baru baru ini telah dimusnahkan lagi sekitar 500.000 ribu pokok bibit kelapa sawit palsu yang di ederakan oleh oknum tertentu kepada masyarakat dan tentunya ,ini sangat merugikan masyarkat yang membelinya,itu baru yang ketahuan dan yang sempat dimusnahkan mungkin masih ribuan yang telah tersebar di petani.

Bibit kelapa sawit palsu ini walaupun di pelihara sekian tahun ia tidak akan berbuah,biar memakai pupuk apapun karena memang bukan jenis sawit yang berbuah,lalu terkadang oknum oknum tersebut mencampur dengan bibit sawit yang asli namun berkualitas rendah sehingga walaupun ada yang berproduksi maka jauh sekali dibawah standart dan saat dijual kepada perusahaan pengolah,harganya sangat rendah tidak sesuai dengan biaya pemeliharaan.

Pemusnahan bibit kelapa Sawit Palsu di  Kalimantan Timur

Untuk itu dihimbau kepada para petani agar berhati hati kalau membeli bibit sawit agar tidak terbeli yang  palsu ,dan mungkin saja sudah beredar di seluruh wilayah negeri kita,yang jelas untuk wilayah Kalimantan Timur sudah tidak aman dalam pembelian bibit sawit ini,dan dihimbau kepada para petani atau masyarakat yang berminat atau membeli bibit sawit atau berkebun kelapa sawit jangan segan segan menghubungi fihak dinas perkebunan setempat  sebelum melakukan ''pembelian bibit bibit kelapa sawit''[untuk identifikasi secara akurat dari yang berwenang].
Demikian dan semoga manfaat untuk kita sekalian !
Enter your email address to get update from alfiforever .
Print PDF

Silakan berkomentar di blog alfiforever,DAN terima kasih,bila telah mengisi form ,dengan saling menghargai !,salam

Cara membuat batas Tanah Kita agar aman

Copyright © 2013-2021 alfiforever - All Rights Reserved | Template Created by Kompi Ajaib Proudly powered by Blogger
-->